Minggu, 10 Juli 2011

LANTAI KAYU (PARQUET)

Lantai kayu parket/parquet ada 3 macam pilihan bahan yaitu: Solid, Solid engineered dan Laminate.

1.Lantai kayu parket/parquet SOLID
 
Lantai kayu parket/parquet solid adalah bahan material yang terbuat dari 100% kayu utuh serta kayu yang kuat, keras dan memiliki serat yang indah sehingga cocok digunakan untuk lantai. Kayu-kayu tersebut antara lain: Jati, merbau, ulin, kempas, sonokeling dsb.
Dipabrik proses pembuatan parket solid melalui tahapan pertama-tama kayu yang masih gelondongan digesek/dibelah-belah menggunakan mesin sehingga terbentuk papan-papan, kemudian dipilih berdasarkan kriteria dan dipotong-potong sesuai dengan ukuran tebal, lebar dan panjang yang diinginkan.

2.Lantai kayu parket/parquet SOLID ENGINEERED

Lantai kayu parket/parquet solid engineered masuk dalam kategori parket/parquet olahan karena terbuat dari lapisan-lapisan kayu yang berbeda namun memiliki bentuk T&G dan ukuran serta jenis finishing yang sama dengan parket solid finishing pabrikan. Yang terpenting pada parket/parquet jenis ini adalah lapisan paling atas atau permukaan yang ketebalannya antara 3mm-5mm dengan menggunakan jenis kayu yang kuat dan memiliki serat yang indah namun lapisan-lapisan bawahnya menggunakan jenis kayu yang tidak terlalu kuat/keras sehingga harganya pun lebih terjangkau.  

3.Lantai kayu parket/parquet LAMINATE

Dan yang terakhir lantai kayu parket/parquet jenis laminate atau biasa di sebut juga bahan High Density Fibreboard (HDF). Teknologi ini berasal dari Jerman, ini terbuat dari serbuk kayu halus yang diberi lem lalu di press dengan kuat menggunakan mesin khusus sehinnga menghasilkan bentuk serta ukuran sesuai dengan yang diinginkan. 


Parket laminate terbuat dari beberapa lapis material (karena itu digunakan kata-kata laminate) yang direkatkan jadi satu. Umumnya ada 4 lapisan pembentuknya.
Paling bawah adalah lapisan pelindung—biasanya melamin—yang berfungsi melindungi kayu dari kelembaban yang ditimbulkan lantai yang sudah ada (lantai di bawahnya).Lapisan di atasnya adalah bahan utama—biasanya  HDF (high density fiberboard). Lapisan di atasnya lagi adalah material dekoratif. Karena HDF memiliki permukaan polos (tidak bermotif), maka dibutuhkan motif kayu buatan agar tampilan lantai terlihat seperti kayu alami. Lapisan bermotif kayu ini biasanya terbuat dari resin. Terakhir, lapisan paling atas adalah film transparan yang kuat dan berfungsi sebagai pelindung. 
Dengan adanya lapisan film ini, parket laminate lebih tahan gores dan tahan air dibandingkan parket kayu solid.
Sifat kayu yang hangat dan lunak membuatnya lebih aman buat anak-anak. Ketika anak jatuh, maka tidak akan terlalu keras dan menimbulkan luka dibanding jika kita menggunakan penutup lantai keramik atau batuan alam (marmer atau granit).
Untuk kemudahan pasang, parket laminate didesain dengan sistem interlocking antara lidah dan ceruk. Pada satu keping, sisi sebelah kirinya adalah lidah dan sisi sebelah kanannya adalah ceruk; sisi atasnya lidah dan sisi bawahnya ceruk. Cara memasangnya adalah memasukkan lidah keping yang satu ke dalam ceruk keping yang lain.

Di sini perekat juga dibutuhkan, tapi hanya untuk menempelkan antara satu keping dengan keping lainnya (lem dioleskan pada bagian lidah dan ceruk).
Dengan cara ini, pemasangan parket laminate menjadi lebih mudah, seperti memasang puzzle
Dan selain itu, karena tidak perlu direkatkan ke lantai bawahnya, penutup lantai ini bisa diaplikasikan pada lantai yang sudah ditutup keramik atau bahan lainnya,apabila Anda ingin membongkarnya kembali untuk dipindahkan keruangan lain Anda tidak perlu susah-susah mencungkilnya karena Anda cukup mengangkat batangannya dari bagian paling pinggir setelah itu akan terbuka semuanya. Praktis, kan?
Lantai kayu berkualitas bagus dengan perawatan yang baik dan benar dapat tahan selama 20 tahun. Dalam masa pemakaian ini, lantai kayu dapat di refinishing sehingga warnanya tetap cemerlang dan permukaan tetap halus tanpa goresan. 
Setiap jenis parket/parquet memiliki accessories nya masing-masing sehingga akan tampak "matching" sesuai dengan bahan yang terpakai.

MANFAAT MEMAKAI PARQUET LAMINATE 

Lantai kayu (parquet) dapat berfungsi sebagai penstabil suhu ruangan anda, menghangatkan apabila suhu  ruangan dingin dan sebaliknya. 

Anda tidak akan mengalami benturan yang terlalu keras saat terjatuh karena lantai kayu lebih empuk dibanding keramik. Inilah alasan mengapa lapangan basket, futsal dan bulu tangkis (indoor) menggunakan lantai kayu (parquet) karena ketika seseorang terjatuh, tidak 
mengakibatkan luka yang serius.Dan permukaan yang tidak licin.
 
Merupakan suatu cara relaksasi selama berabad-abad, dapat dilakukan dengan tiduran pada lantai, dan ini berkhasiat untuk melenturkan otot-otot yang kaku serta tulang yang pegal, terutama dibagian tulang punggung. Lantai kayu dapat memberikan kenyamanan pada relaksasi Anda tanpa menimbulkan masuk angin seperti duduk-duduk atau tiduran dilantai tembok/keramik.  Lantai kayu parket/parquet laminte mudah untuk dibongkar pasang.

    Sabtu, 09 Juli 2011

    PILIHAN LAMINATE PARQUET

    Setelah membaca beberapa ulasan tentang Lantai Kayu (Parquet), tentunya mulai sekarang anda akan memikirkan lagi apabila  ingin memilih jenis lantai yang akan  dipakai untuk ruangan spesial anda.Hampir semua merk laminate parquet mempunyai kelebihan yang sama.Antara lain,,tahan air, tahan percikan abu rokok, mudah untuk dibersihkan, anti rayap, tahan benturan, dll.


    Untuk itu dengan melihat fungsi dan manfaatnya, jenis LAMINATE PARQUET merupakan jenis Parquet yang sangat efisien untuk dipakai pada masa sekarang dalam jangka waktu yang panjang. Dan dari sekian banyak product Laminate Parquet di pasaran, kami menawarkan beberapa product seperti KENDO, MILANO dan PREMIERE FLOOR, untuk dapat memenuhi kriteria anda dalam memilih jenis Laminate Parquet yang baik.

    • KENDO LAMINATE PARQUET

      KENDO merupakan laminated flooring product dengan teknologi jerman yang mempunyai kualitas eropa dengan predikat bintang lima.Dapat digunakan pada lapangan olahraga karena mempunyai lapisan antigores dengan kualitas AC4.

      Spesifikasi KENDO :
      • Dimensi : P. 1215 mm    L.196 mm    t. 8.3 mm
      • Qty/Box  :  8 lembar = 1.905 m2
      • Berat/Box :  15.5 kg



       Ada 12 macam warna yang diberikan :

      KD 881-Country Oak
      KD 882-Blossom Cherry
      KD 883-Trendy Teak
      KD 886-Champion Oak






      KD 887-Black Teak
      KD 888-Tropical Teak
      KD 889-Colorado Beech
      KD 891-Classic Walnut






      KD 892-Horizon Beech
      KD 893-White Rose
      KD 896-Canadian Maple
      KD 897-Natural Merbau










      Lapisan pada Kendo

        A. High-Grade durable wear surface (overlay).
        B. Melamine resin_impragnated decorative paper.
        C.8mm fine coreboard low swelling E1.
        D.Balancing film.
        E.State-of-the-art interlocking system.

        • PREMIERE LAMINATE FLOORING
        •  
          Premiere Parquet merupakan salah satu Laminate Parquet dengan teknologi jerman.Dapat digunakan pada lap olahraga juga karena memiliki lapisan anti gores dengan kualitas AC4 dengan jaminan pemakaian selama 25 tahun.Product ini memiliki dua macam ketebalan yaitu 7mm  dan 8mm.

          Spesifikasi Premiere Floor 8mm
          • Dimensi  :  P.1210 mm   L.193 mm  t.8 mm
          • Qty/Box  :  8 lembar = 1.86 m2
          • Berat/Box  :  14.5 kg
          Jenis warna
          VIENNA MAPLE (PF 317)
          RUSTIC OAK (PF 267)
          ANTIQUE OAK (PF 275)



          HARVEST OAK (PF 183)
          OYSTER OAK (PF 185)
          OTTAWA MAPLE (PF 225)
          HONEY BEECH

          Spesifikasi Premiere Floor 7mm
          • Dimensi :  P.1215 mm  L.194 mm  t.7 mm
          • Qty/Box  :  10 lembar = 2.357 m2


          Jenis Warna
          JATOBA (PF 7268)
          LEGACY OAK (PF 7605)
          AMERICAN OAK (PF 7815)


          CHATEAU MAPLE (PF 7922)
          SIERRA MAHOGANY (PF 7998)



















          • MILANO ART LAMINATE FLOORING
          Milano merupakan laminate flooring dengan teknologi jerman.Mempunyai kualitas hampir sama dengan product Kendo.
          Spesifikasi Milano
          • Dimensi  :  P.1215 mm  L.195 mm  t.8.3 mm
          • Qty/Box  :  10 lembar = 2.37 m2


          Jenis Warna

          Austrian Beech 301
          Nice Pear 302
          Natural Canvas 303
          Royal Walnut 304


          Velvet Maple 305
          Royal Veneer 306
          American Oak 307
          British Oak 308
           













          Jumat, 08 Juli 2011

          JENIS DAN UKURAN PROFIL

          Di dalam industri lantai kayu terdapat bermacam macam profil lantai atau biasa disebut Accessories Parquet dengan bahan yang beragam pula.    Profil ini biasa digunakan dalam pemasangan lantai kayu dengan jenis Laminate(Laminate Parquet),agar pemasangan lantai kayu tersebut menjadi lebih rapi dan indah dipandang pada ruangan.Tetapi tidak semua jenis profil ini dipakai hanya apabila anda memasang lantai kayu(Parquet), anda bisa memasang Skirting Profile(Plin) untuk memperindah ruangan anda.
          Kami membuat 5 macam Profile Lantai dengan menggunakan bahan MDF(Medium Density Fiberboard) import.
          MDF "merupakan serbuk kayu halus yang diberi lem lalu di press dengan kuat menggunakan mesin khusus sehingga menghasilkan bentuk serta ukuran sesuai dengan yang diinginkan".
          Bagian paling atas/pemukaan dari profil tersebut dilapisi oleh bahan seperti Tacosheet, Supercone dll,sehingga lebih tahan terhadap air.Bahan tersebut mempunyai warna yg beragam sesuai permintaan konsumen.Dibawah ini adalah gambar dan ukuran profil yang kami buat.

          Note:
          • Masing-masing profil diatas mempunyai panjang yang sama yaitu : 2400mm (2,4m). 
          • Untuk Skirting kami membuat dua pilihan lebar 10 cm,8 cm dan 6 cm.
          • Kami juga membuat Skirting dengan lebar yang berbeda,sesuai permintaan konsumen.